Rabu 04 Aug 2021 19:25 WIB

Rontgen Paru Pasien Covid-19 Ungkap Pentingnya Vaksinasi

Vaksinasi dapat melindungi paru pasien Covid-19.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Reiny Dwinanda
Perbandingan kondisi paru pasien Covid-19 yang belum divaksinasi dengan yang sudah divaksinasi.
Foto:

Dokter mengatakan, pasien Covid-19 cenderung mengalami sesak napas terus-menerus, bahkan setelah mereka pulih. Sebagian besar dari mereka yang menderita sindrom pernapasan akut parah (SARS) mengalami sesak napas selama satu bulan setelah infeksi, dan ini kemungkinan sama untuk pasien Covid-19.

Peneliti menyebutkan, seorang perempuan sehat berusia 20-an membutuhkan transplantasi paru setelah SARS-CoV-2, virus corona penyebab Covid-19, membuat organ pernapasannya tampak seperti 'burger busuk'. Pasien, yang tidak disebutkan namanya tersebut, menggunakan ventilator dan mesin jantung-paru selama hampir dua bulan sebelum operasinya tahun lalu.

Ahli bedah di Northwestern Memorial Hospital di Chicago mengatakan, Covid-19 telah membuat paru-parunya penuh lubang dan hampir menyatu dengan dinding dada. Sekarang diketahui bahwa penyakit mematikan ini dapat memiliki dampak jangka panjang bagi kesehatan pasien.

Covid-19 dapat menyebabkan kerusakan permanen pada seluruh tubuh penyintas. Efeknya bukan hanya pada paru, tetapi juga organ vital dan sistem tubuh lainnya.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَقَالَ لَهُمْ نَبِيُّهُمْ اِنَّ اللّٰهَ قَدْ بَعَثَ لَكُمْ طَالُوْتَ مَلِكًا ۗ قَالُوْٓا اَنّٰى يَكُوْنُ لَهُ الْمُلْكُ عَلَيْنَا وَنَحْنُ اَحَقُّ بِالْمُلْكِ مِنْهُ وَلَمْ يُؤْتَ سَعَةً مِّنَ الْمَالِۗ قَالَ اِنَّ اللّٰهَ اصْطَفٰىهُ عَلَيْكُمْ وَزَادَهٗ بَسْطَةً فِى الْعِلْمِ وَالْجِسْمِ ۗ وَاللّٰهُ يُؤْتِيْ مُلْكَهٗ مَنْ يَّشَاۤءُ ۗ وَاللّٰهُ وَاسِعٌ عَلِيْمٌ
Dan nabi mereka berkata kepada mereka, “Sesungguhnya Allah telah mengangkat Talut menjadi rajamu.” Mereka menjawab, “Bagaimana Talut memperoleh kerajaan atas kami, sedangkan kami lebih berhak atas kerajaan itu daripadanya, dan dia tidak diberi kekayaan yang banyak?” (Nabi) menjawab, “Allah telah memilihnya (menjadi raja) kamu dan memberikan kelebihan ilmu dan fisik.” Allah memberikan kerajaan-Nya kepada siapa yang Dia kehendaki, dan Allah Mahaluas, Maha Mengetahui.

(QS. Al-Baqarah ayat 247)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement