Ahad 23 May 2010 05:43 WIB

Bocah 13 Tahun Berhasil Taklukkan Everest

Jordan Romero
Foto: AP
Jordan Romero

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING - Jordan Romero, seorang anak laki-laki 13 tahun asal Amerika Serikat, mencatatkan namanya sebagai pendaki termuda yang mencapai puncak Gunung Everest. Seorang juru bicara Jordan Romero menyebut Jordan bersama timnya memberitahu berita itu melalui telepon satelit dari puncak tertinggi di dunia itu pada hari Sabtu.

Rekor sebelumnya untuk pendaki termuda skala Everest tercatat atas nama Temba Tsheri dari Nepal. Dia mencapai puncak itu pada usia 16 tahun.

Romero mendaki Everest bersama sebuah  tim, termasuk ayahnya dan tiga pemandu Sherpa. Dia pergi ke puncak dari base camp di sisi gunung yang masuk wilayah Cina.

Romero selama ini bertekad mendaki puncak tertinggi di tujuh benua.

sumber : AP
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement