REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Suryadharma Ali, menyatakan Hasyim Muzadi adalah salah satu tokoh yang cocok untuk memimpin partai berlambang Kabah itu. Pasalnya, sejak lama Hasyim merupakan kader PPP kendati tidak bergiat politik aktif.
"Hasyim tokoh agama yang matang. Jadi, menurut saya, dia cocok untuk memimpin PPP," kata Suryadharma seusai menghadiri launching buku 'Pemilihan Spekulatif, Mengungkap Fakta Seputar Pemilu 2009' di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (16/2).
Suryadharma menambahkan awalnya seluruh kiai mendukung PPP. Namun setelah reformasi, bermunculan partai berasas Islam lainnya seperti Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Bulan Bintang, Partai Syarikat Islam sehingga dukungan pun menyebar ke partai lainnya. "PPP tidak marah karena itu hak mereka. Jadi kalau orang mau masuk lagi ke PPP, ya ngga apa-apa," tukas Suryadharma.
Menjelang pemilihan Ketum DPP PPP pada Juni mendatang, Suryadharma belum memutuskan apakah akan kembali maju mencalonkan diri sebagai ketua umum. "Saya belum menyatakan akan maju mencalonkan atau tidak. Saya selesaikan tugas pemerintah dulu," ujar Surydharma yang menjabat menteri agama.
Pemilihan ketua umum PPP direncanakan berlangsung pada Juni 2011. Namun, lokasinya belum ditentukan. Dalam beberapa hari terakhir, tersiar kabar Hasyim Muzadi akan ikut mencalonkan diri sebagai ketua umum DPP PPP.