Jumat 22 May 2015 12:12 WIB

Ingin Langsing? Konsumsi Makanan Ini

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Jahe
Foto: ayefresh.com
Jahe

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menurunkan berat dengan melakukan diet sehat atau olahraga merupakan pilihan yang tepat bagi kesehatan tubuh. Tanpa ada risiko berlebih yang bisanya diberikan oleh obat-obatan diet.

Selain melakukan diet sehat dan berolahraga, Anda juga bisa menurunkan berat badan dengan mengkonsumsi makanan yang tepat. Makanan-makanan tersebut bisa membantu meningkatkan metabolisme sehingga membantu pembakaran lemak lebih cepat.

Dilansir dari Bodyandsoul, Jumat (22/5), berikut ini daftar makanan yang bisa memebantu Anda menurunkan berat badan dengan cara yang aman.

Minyak kelapa

Minyak kelapa mengandung medium chain fatty acids (MCFA) merupakan jenis lemak jenuh yang berperilaku berbeda dari lemak lainnya. Lemak MCFA dapat diserap langsung ke dalam sel di mana ia segera dapat dibakar sebagai energi, keunggulan itu membuatnya menjadi sumber energi yang luar biasa. Minyak kelapa dianggap sebagai makanan termogenik yang membantu meningkatkan metabolisme dan meningkatkan pembakaran lemak. Menambahkan minyak kelapa ke dalam menu diet juga dapat membantu menyeimbangkan kadar gula darah, yang juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Minyak kelapa sangat ideal untuk memasak dengan cara di panggang, atau ditambahkan ke smoothie.

Cabai

Menambahkan cabai untuk makan dapat membantu mempercepat metabolisme Anda. Cabai juga dikemas dengan antioksidan dan kekebalan tubuh sehingga dapat meningkatkan vitamin C dan beta karoten.

Maca

Maca merupakan makanan akar sayur khas Peru yang telah digunakan selama ribuan tahun sebagai makanan pokok bergizi. Superfood Peru ini bekerja untuk menambah tingkat energi dan sangat populer dikonsumsi atlet untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Maca mengandung vitamin B yang penting untuk produksi energi dalam tubuh. Maca dapat membantu menambahkan energi yang Anda butuhkan untuk memotivasi berolahraga lebih banyak. Maca juga dapat membantu Anda membakar lebih banyak lemak dan mendorong penurunan berat badan.

Jahe

Jahe juga merupakan makanan termogenik yang juga memiliki manfaat meningkatkan sirkulasi denga baik, mengurangi peradangan dalam tubuh, dan mendukung fungsi kekebalan tubuh yang sehat. Tambahkan jahe segar untuk jus sayuran, kari, masakan yang goreng atsu sup, bisa juga langsung diminum sebagai teh jahe segar.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement