Jumat 23 May 2014 06:26 WIB

Alhamdulillah, 250.000 Quran Gratis Disebar di Piala Dunia Brasil

Red: A.Syalaby Ichsan
Kitab Suci Alquran (ilustrasi).
Foto: wordpress.com
Kitab Suci Alquran (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kementerian Awqaf Kuwait menyatakan, akan menyebar 250 ribu Kitab Suci Alquran secara gratis dengan terjemahan bahasa berbeda selama penyelenggaraan Piala Dunia 2014 Brasil.

Dikutip dari worldbulletin, Harian Kuwait melaporkan, Menteri penerbitan Alquran Al-Qabas, akan menyebar distribusi Quran berbahasa Spanyol, Portugal, Inggris, dan Prancis di hotel-hotel, stadion dan berbagai macam lokasi publik.

Perhelatan yang akan digelar pada 12 Juni hingga 13 Juli tersebut akan dihadiri oleh jutaan penggemar fanatik yang berasal dari 32 negara peserta Piala Dunia. Termasuk diantaranya, enam negara dengan populasi Muslim yakni Aljazair, Kamerun. Pantai Gading, Iran, Nigeria, hingga Boznia Herzegovina.

Buku panduan khusus untuk pengunjung Muslim yang menonton langsung putaran final ajang empat tahunan tersbut pun diterbitkan. Atas bantuan otoritas Pemerintah Oman, buki yang bertajuk "Salam Brasil" telah dicetak untuk membantu turis Muslim pergi ke restoran halal dan aktivitas mereka selama berada di Amerika Latin.

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

  • 1 kali
  • 2 kali
  • 3 kali
  • 4 kali
  • Lebih dari 5 kali
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
هٰٓاَنْتُمْ اُولَاۤءِ تُحِبُّوْنَهُمْ وَلَا يُحِبُّوْنَكُمْ وَتُؤْمِنُوْنَ بِالْكِتٰبِ كُلِّهٖۚ وَاِذَا لَقُوْكُمْ قَالُوْٓا اٰمَنَّاۖ وَاِذَا خَلَوْا عَضُّوْا عَلَيْكُمُ الْاَنَامِلَ مِنَ الْغَيْظِ ۗ قُلْ مُوْتُوْا بِغَيْظِكُمْ ۗ اِنَّ اللّٰهَ عَلِيْمٌ ۢبِذَاتِ الصُّدُوْرِ
Beginilah kamu! Kamu menyukai mereka, padahal mereka tidak menyukaimu, dan kamu beriman kepada semua kitab. Apabila mereka berjumpa kamu, mereka berkata, “Kami beriman,” dan apabila mereka menyendiri, mereka menggigit ujung jari karena marah dan benci kepadamu. Katakanlah, “Matilah kamu karena kemarahanmu itu!” Sungguh, Allah Maha Mengetahui segala isi hati.

(QS. Ali 'Imran ayat 119)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement