Kamis 24 Nov 2016 11:45 WIB

Hasnaeni 'Wanita Emas' Belum Tentukan Arah Dukungan di Pilgub DKI

Rep: Dian Fath Risalah / Red: Angga Indrawan
Hasnaeni Moein. (Republika/Rakhmawaty La'lang)
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Hasnaeni Moein. (Republika/Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Wanita Emas, Hasnaeni Moein menyempatkan diri datang ke Kampanye Rakyat Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahja Purnama (Ahok) di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat,  Kamis (24/11). Kader Partai Demokrat itu mengaku hanya bersilaturahim. Hasnaeni menyatakan belum memberikan dukungan kepada pejawat itu.

"Saya mengatakan saya belum memilih. Saya dalam waktu dekat juga akan silaturahim dengan Sandiaga Uno. Tentu dengan Pak Agus juga. Saya sekarang masih status kader Demokrat," ujar Hasnaeni di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/11).

Kemungkinan,  sambung Hasnaeni, ia akan memantapkan pilihannya pada bulan Desember. Ia pun yakin para relawannya yang terdiri dari banyak organisasi masyarakat (ormas) akan ikut dalam satu komando wanita emas.

"Pasti relawan saya akan ikut, yang jelas satu komando dan tentu pasti sumbangan orang orang saya tidak kurang dari satu juta suara saja. Dan yang jelas saya pilih yang kelihatan kinerjanya. Jadi bukan katanya katanya-katanya, janji-janji saja," tuturnya.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اٰمِنُوْا بِاللّٰهِ وَرَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْ نَزَّلَ عَلٰى رَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ مِنْ قَبْلُ ۗوَمَنْ يَّكْفُرْ بِاللّٰهِ وَمَلٰۤىِٕكَتِهٖ وَكُتُبِهٖ وَرُسُلِهٖ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِ فَقَدْ ضَلَّ ضَلٰلًا ۢ بَعِيْدًا
Wahai orang-orang yang beriman! Tetaplah beriman kepada Allah dan Rasul-Nya (Muhammad) dan kepada Kitab (Al-Qur'an) yang diturunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang diturunkan sebelumnya. Barangsiapa ingkar kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.

(QS. An-Nisa' ayat 136)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement