Senin 27 May 2013 14:39 WIB

Rambut Sehat untuk Hijabers

Red: Endah Hapsari
Hijabers atau pengguna hijab
Foto: agung supriyanto
Hijabers atau pengguna hijab

REPUBLIKA.CO.ID, Rambut adalah mahkota perempuan. Layaknya mahkota, rambut harus dirawat sebaik mungkin. Bagaimana dengan wanita yang sehari-hari mengenakan jilbab atau kerudung? Mereka pun butuh perawatan rambut yang oke sehingga rambut tidak berketombe, rontok, atau lepek. Bagaimana caranya, simak tips dari Lindawaty, wanita berjilbab sekaligus pemilik dan stylist di Moz5, sebuah salon khusus Muslimah di Depok, Jawa Barat.

* Sebelum keramas, gunakan minyak cem-ceman. Anda bisa menggunakan minyak cem-ceman buatan pabrik, atau buatan sendiri. Ramuan ini dipakai 15 menit sebelum keramas. 

* Keramas secara teratur setiap dua hari sekali. Gunakan shampo sesuai jenis rambut. Saat ini ada shampo khusus untuk rambut berkerudung, tapi sebaiknya dicoba dulu karena belum tentu sesuai dengan jenis rambut Anda. Setiap satu tahun sekali sebaiknya ganti shampo agar rambut tidak 'kebal'. * Setelah keramas, beri hair tonic sambil dipijit-pijit. Untuk rambut jenis kering sebaiknya ditambah dengan vitamin.

* Sisirlah rambut dengan sisir bergigi jarang.