REPUBLIKA.CO.ID, Menjadi ayah ternyata memberi efek perasaan lebih menarik dalam setahun setelah anak terlahir ke dunia. Demikian hasil studi yang dipublikasikan Journal of Gender Studies
Terapis keluarga dan perkawinan, Hal Runkel, mengatakan penelitian tersebut masuk akal. ‘’Kamu menciptakan kehidupan baru dan kamu merasa seperti, hei, oh!’’ kata Runkel.
‘’Lalu segalanya berjalan. Dan pria merasa harus menyediakan banyak hal. Harus melakukan banyak pekerjaan,’’ katanya lagi.
Studi tersebut menemukan bahwa persepsi perempuan terhadap ketertarikan fisik kaum Hawa menurun setahun setelah melahirkan. Sementara para ayah baru melihat apa yang mereka sudah lihat di kaca.
Persepsi pria tentang penampilan mereka dilaporkan kembali ke normal setelah satu tahun.
Pria pun jadi merasa butuh untuk merawat tubuh. Karena mereka tujuan utama mereka adalah untuk kelihatan menarik di hadapan istrinya.
Runkel yang juga seorang terapis seks mengatakan para ayah baru itu setelah satu tahun juga mengatakan menginginkan lebih banyak bisa melakukan hubungan intim.