Sabtu 11 Oct 2014 20:40 WIB

Bomber di Inter Saling Beri Assist

Red: operator

Inter Milan memiliki dua bomber andal Pablo Osvaldo dan Mauro Icardi yang mencatatkan namanya di papan skor saat Inter unggul telak 7-0 kontra Sassuolo dua pekan lalu. Bahkan, kedua striker tersebut masuk ke dalam jajaran top skorer sementara Seri A Liga Italia 2014/2015.

Sejauh ini, Osvaldo tampil gemilang membela klub berjuluk Nerazzurri. Meski berstatus pemain pinjaman dari Southampton, striker asal Argentina tersebut telah menyumbang empat gol. Adapun Icardi telah mencetak tiga gol. Kehadiran dua bomberArgentina tersebut cukup menguntungkan untuk Inter.

Pasalnya, kedua striker tersebut selalu berlomba-lomba untuk menyumbangkan gol bagi Nerazzurri.Meski Osvaldo dan Icardi bersaing menyarangkan si kulit bundar ke gawang lawan, keduanya masih saling bekerja sama dengan memberi assist. Dalam pertandingan Inter kontra Qarabag dalam ajang Liga Eropa akhir pekan lalu, Osvaldo memberikan assistke Icardi untuk mencetak gol.

"Osvaldo berkali-kali mencoba melepaskan umpan kepada saya, tapi defenderlawan selalu berhasil memotongnya. Pada akhirnya, ia berhasil memberikan umpan yang sukses saya konversi menjadi gol," ujar Icardi seperti dilansir Internews, tengah pekan ini.

Icardi pun mela kukan hal sama, berkali-kali ia mencoba memberi umpan bagi striker bernomor punggung tujuh itu. Namun sayangnya, assistyang diberikannya masih melenceng dari kaki Osvaldo.

Icardi yang telah bergabung bersama Inter sejak musim lalu, kini memiliki selisih satu gol lebih sedikit dari bomber anyar Inter, Osvaldo. Meski memuji Osvaldo, pelatih Inter Walter Mazzarri menya yangkan pelanggaran yang kerap dilakukan Osvaldo.

"Sebagai pemain, Osvaldo tergolong hebat, tapi sikap buruk dan seringnya sanksi yang diterima membuat reputasinya jelek," ujar Mazzarri kepada Sky Sport.

Osvaldo memang kerap mendapatkan kartu merah, bahkan saat ia masih berstatus pemain pinjaman di Juventus, ia pernah terlibat perkelahian. Menurut juru gedor berusia 21 tahun itu, ia sering hilang kendali jika melihat hal salah di hadapannya yang justru menjadikannya di posisi salah. Tak heran bila label "Bad Boy" tersemat dalam diri Osvaldo.

rep:c65,ed:endro yuwanto

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement