Jumat 24 Jun 2011 15:24 WIB

Laporan Islamophobia AS: Dari Politisi, Pejabat Publik hingga Warga, Semua Takut akan Islam

Aksi-aksi Islamophobia di AS yang direkam media dan CAIR
Foto: CAIR
Aksi-aksi Islamophobia di AS yang direkam media dan CAIR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Dewan Hubungan Amerika-Islam (CAIR) merilis laporan terkini tentang Islamophobia di Amerika Serikat. Dalam laporan setebal 68 halaman yang didapat Republika itu, terlihat jelas bahwa elemen-elemen Islamophobia masih marak di AS dan di benak warga AS.

Laporan CAIR yang bekerja sama dengan UCLA terdiri atas sejumlah bagian. Salah satu yang cukup penting adalah catatan mengenai aksi-aksi diskriminasi terhadap Islam selama 2009-2010. Berikut catatannya:

1 Februari 2009

Sebanyak 20 orang dari kelompok studi bibel mengganggu ibadah kaum Muslim di Islamic Society of Tampa Bay. Mereka mengacungkan tanda salib dan tanduk kerbau pada umat Islam di sana.

17 Februari 2009

Mantan senator AS Rick Santorum berpidato di depan mahasiswa Universitas Nebraska-Lincoln. Dalam pidatonya ia mengatakan Islam dan demokrasi tak bisa sejalan karena penganut Islam kolot sudut pandangnya. Santorum mengatakan: "Demokrasi tak bisa diterapkan (di Islam) karena Muhammad (Nabi Muhammad SAW) sudah membuat hukum yang baku. Alquran ya sudah begitu saja, tak bisa diubah atau ditafsirkan lain, karena itu dia hanya ditulis untuk orang Islam."

5 Maret 2009

Kandidat Dewan Kota Bell City yang beragama Islam, Ali Saleh, mendapat teror dari selebaran gelap. Isi selebaran itu: tulisan 'Islam akan menguasai dunia', gambar ulama Irak, gedung WTC terbakar, dan sekelompok teroris berdiri dibelakang sandera yang berlutut, serta tulisan 'Jangan Pilih Muslim untuk Anggota Dewan Kota Bell City 2009'.

4 September 2009

Wali Kota Tennessee menyebarkan email anti-Islam ke seluruh PNS di bawahnya. Memprotes terbitnya prangko Idul Fitri di AS.

14 Oktober 2009

Empat anggota Kongres AS menuduh sejumlah tenaga magang di Capitol Hill sebagai mata-mata. Para tenaga magang itu beragama Islam.

10 Desember 2009

Kartun vulgar yang menghina Islam muncul di sejumlah tempat di St Cloud Minnesota.

10 Desember 2009

Calon anggota kongres Lynne Togerson mengatakan Islam menyetujui kekerasan dan kriminalitas. Oleh sebab itu, orang Islam seharusnya tak dilindungi hukum AS.

28 Jannuari 2010

Anggota Dewan Kota Lancaster California Sherry Marquez yang mem-posting- tulisan di wall Facebooknya. Ia mengomentari soal hukum pancung Islam dengan mengatakan, "Inilah agama Islam sesungguhnya. Hukum pancung, membunuh yang didukung negara, ini yang akan datang ke rakyat AS."

17 Februari 2010

Diskusi panel soal jihad di Washington DC. Salah satu materinya adalah Islam menentang kebebasan berpendapat. Dalam diskusi juga digambarkan seakan-akan Presiden AS Barack Obama pernah ke Pakistan pada 1980-an untuk keperluan membeli narkoba dan jihad.

9 Juli 2010

The Emerald Coast Tea Party Patriot mengundang Ketua gerakan anti-Islam ACT! Brigitte Gabriel untuk jadi pembicara utama dalam pawai mereka di Florida.

18 Juli 2010

Sejumlah warga menolak pembangunan masjid di Temecula California. Alasan mereka, masjid menjadi tempat persembunyian ekstrimis Islam. Pendeta lokal yang menentang masjid ini mengatakan, "Pengaruh Islam tidak dominan di sini dan kami tidak ingin melihat Islam menyebar."

22 Juli 2010

Anggota LSM anti-Islam ACT! mendesak dewan sekolah di Fountain Valley California untuk meralat buku mata pelajaran ilmu sosial. Mereka menilai dalam buku itu citra Islam sangat baik dan tidak sesuai kenyataan.

27 Juli 2010

Bakal calon gubernur Tennessee Ron Ramsey mengatakan Islam bukanlah agama melainkan sebuah sekte.

18 Agustus 2010

Calon anggota Kongres AS Ron McNeil mengatakan di depan forum remaja SMA dan SMP di Panama City Florida bahwa Islam bertentangan dengan apapun yang Amerika Serikat perjuangkan.

7 Agustus 2010

Sejumlah warga yang marah berunjuk rasa di depan masjid Connecticut. Mereka membawa spanduk dan berteriak-teriak, "Islam adalah kebohongan", "Yesus membenci Islam". Seorang pendemo meneriakkan kata-kata, "Kamu pembunuh!" pada seorang anak yang baru keluar dari masjid.

9 Agustus 2010

Iklan menentang pendirian Pusat Kegiatan Islam di WTC beredar di sejumlah bus di New York. Tulisan dalam iklan itu, "Why There?"

18 Agustus 2010

Di kota Florence, Kentucky, beredar selebaran yang menentang pembangunan masjid. Dalam selebaran itu tertulis: "Kami adalah Amerika Serikat, bukan negara Islam."

23 Agustus 2010

Proposal pembangunan masjid dan pusat kegiatan Islam di Murfreesboro, Tenneesee ditentang warga. Warga khawatir kalau bangunan berdiri maka kota mereka akan menerapkan syariat Islam.

25 Agustus 2010

Iklan di taksi Chicago berjudul, "Stop Islamisasi di AS". Iklan itu juga menyatakan kaum perempuan yang meninggalkan Islam berada dalam bahaya.

11 September 2010

Pendeta Terry Jones mengancam akan membakar 200 Alquran.

9 November 2010

Artikel dari anggota Kongres asal Florida Allan West yang berisi kalimat, "Islam adalah ideologi politik yang totaliter. Islam bukanlah agama. Islam bukanlah agama bahkan sejak 622 Masehi."

sumber : CAIR
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement