Selasa 26 Jul 2011 10:56 WIB

Nasdem Siap Deklarasi, Golkar tidak Cemas

Rep: Esthi Maharani/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Partai NasDem
Foto: Nasional Demokrat
Partai NasDem

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Nasional Demokrat (Nasdem) pada Selasa (26/7) akan mendeklarasikan diri sebagai partai politik. Rencananya, deklarasi akan dilakukan di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara pada pukul 13.00.

Menanggapi hal ini, Sekjen Partai Golkar, Idrus Marham mengaku tidak khawatir. “Setiap WNI punya hak politik termasuk deklarasi partai,” katanya  saat dihubungi, Selasa (26/7). Ia mengatakan partai Golkar tidak takut dengan kemunculan partai ini yang masih ada hubungan dengan Surya Paloh.

Meskipun demikian, partainya sudah menentukan sikap terhadap kader Golkar yang tercatat masih berada di ormas ataupun ormas Nasdem. Golkar memberikan tenggat waktu hingga pertengahan Agustus 2011 untuk menentukan sikap politiknya.

“Kita tidak ingin ada keanggotaan ganda, jadi pada tanggal 11 kader yang tercatat baik di ormas maupun parpol Nasdem harus menentukan sikap,” katanya.

Menurutnya, Golkar tidak memaksakan seseorang untuk tetap berada di bawah naungan partai berlambang pohon beringin ini. Golkar, lanjutnya tetap akan menghargai hak pilih perseorangan atas pandangan politiknya.

Ia pun mengakui saat ini masih ada kader Golkar yang berada di bawah naungan bendera Nasdem. Meskipun ia mengakui jumlahnya tidak banyak. “Paling satu, dua, tiga orang saja,” katanya. Yang diperlukan dari mereka, lanjut Idrus, hanyalah penentuan. Kalaupun ternyata, orang tersebut lebih memilih Nasdem, maka pilihan politik itu tetap dihargai.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement