Senin 19 Mar 2012 22:49 WIB

Juve dan Barca di Ambang Pintu, Ibra Tetap Optimistis

Zlatan Ibrahimovic
Foto: oasisblues.com
Zlatan Ibrahimovic

REPUBLIKA.CO.ID, Bersama skuadnya AC Milan, penyerang Zlatan Ibrahimovic menyatakan siap menjalani leg kedua Coppa Italia melawan Juventus. Ia juga meyakini bisa melewati Bianconeri untuk mendapatkan tiket ke final.

Milan bermodalkan kekalahan 2-1 di kandang pada leg pertama Februari lalu. Namun Ibrahimovic optimistis Rossoneri punya kemampuan untuk membalikkan situasi saat tampil di Stadion Juventus.

“Kami datang ke Turin untuk lolos ke final. Kami tahu ini tidak mudah, tapi memungkinkan. Kami ingin lolos,” ujar Ibrahimovic dilansir Aftonbladet.

Ibrahimovic mengaku kondisi fisiknya sedang tidak bagus. Kendati demikian, dia menyatakan telah siap bila mendapat kepercayaan tampil melawan The Old Lady. “Saya agak meriang saat ini. Tapi tak ada satu pun yang bisa menghentikan saya bermain,” tegas Ibrahimovic.

Pemain asal Swedia ini lalu membicarakan laga perempat-final Liga Champions melawan Barcelona. Ibrahimovic optimistis Milan bisa lolos.

“Itu akan menjadi laga yang sulit, namun tak ada yang tak mustahil. Kami tak punya rasa takut. Kami bukan hanya ingin menang, tapi kami harus mengalahkan mereka. Kami sudah bertemu mereka, dan dua laga mendatang tidak jauh berbeda. Ini akan menjadi pertandingan sulit,” ucap Ibrahimovic.

Leg pertama melawan Barcelona akan berlangsung di San Siro pada 28 Maret nanti.

sumber : Goal.com
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement