Jumat 29 Jun 2012 11:09 WIB

Kasus Baru HIV di Ibu Rumah Tangga Naik Tiap Tahun

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Dewi Mardiani
AIDS, ilustrasi
AIDS, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kasus HIV/AIDS pada ibu rumah tangga di Kota Bandung, semakin memprihatinkan. Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Ahyani Raksanagara, rata–rata penemuan kasus baru HIV pada ibu rumah tangga di Kota Bandung setiap tahunnya mencapai 40 orang.   

Jumlah kumulatif kasus HIV/AIDS di Kota Bandung yang tercatat sejak 1991 hingga Maret 2012, mencapai 2.690 kasus. Jumlah ini masih di bawah estimasi atau perkiraan yang mencapai 3.871 kasus. ''Kasus penularan HIV/AIDS pada ibu rumah tangga ini, harus ditekan. Makanya, kami melibatkan Posyandu,'' ujar Ahyani, Jumat (29/6).

Ahyani mengatakan, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Bandung telah melibatkan masyarakat dalam mencegah penyebaran kasus HIV/AIDS itu. Masyarakat itu, terhimpun dalam Warga Peduli AIDS (WPA). Kegiatan WPA ini, diintegrasikan dalam kegiatan Posyandu dalam berbagai kesempatan.

''WPA diharapkan menjadi agen informasi mengenai HIV/AIDS di setiap kesempatan. Terutama, di berbagai kegiatan yang melibatkan ibu rumah tangga, seperti Posyandu,” papar Ahyani.