Jumat 13 Jul 2012 07:25 WIB

Capello Terbang ke Moskow

Rep: rusdy nurdiansyah/ Red: Taufik Rachman
Fabio Capello
Foto: telegraph.co.uk
Fabio Capello

REPUBLIKA.CO.ID,MOSKOW – Mantan manajer Inggris, Fabio Capello tengah memenuhi undangan Federasi Sepak bola Rusia (RFU) untuk menindaklanjuti tawaran melatih bagi tim sepak bola Rusia. Kepergian Capello ke Moskow, Kamis (12/7) waktu setempat dikabarkan akan membicarakan seputar tawaran melatih dari RFU.

"Hari ini Capello mengunjungi markas RFU untuk melakukan negosiasi," kata menteri olahraga Rusia, Vitaly Mutko seperti yang dilansir Guardian.

Mutko menambahkan, dalam sepekan ke depan pihak RFU berrencana mengundang seluruh nama yang dilansir RFU sebagai bakal pelatih Rusia. Mutko, yang juga seorang anggota dewan eksekutif FIFA tersebut, enggan berkomentar lebih jauh terkait agenda yang akan dibicarakan kedua pihak tersebut.

Pierfilippo Capello, putera dari pelatih berusia 66 tahun yang juga bertindak sebagai agen Capello mengungkapkan, Capello sangat antusias untuk melatih tim Rusia menggantikan Dick Advocaat yang dinilai telah gagal.

"Saya dapat mengatakan bahwa ayah saya akan sangat tertarik untuk menjadi pelatih Rusia. Dia selalu menjadi pengagum tim tersebut," ungkapnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement