REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG – Masyarakat sangat antusias memperoleh sembako bersubsidi yang disediakan Pemerintah Kota Semarang bersama BUMN, BUMD, perbankan, dan perusahaan swasta dalam pasar murah untuk masyarakat tidak mampu di halaman SMA 3 Semarang.
Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Semarang, Hendrar Prihadi, Rabu (8/8), menyatakan pada tahun ini jumlah paket sembako bersubsidi sebanyak 6.455 paket, yang terdiri atas 5 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, dan 2 kilogram gula pasir.
Paket sembako tersebut senilai Rp 95 ribu tersebut hanya diperuntukkan untuk warga tidak mampu. Mereka dapat memperoleh paket sembako dengan menunjukkan kupon dan membayar Rp 50 ribu.
Pembagian paket sembako bersubsidi digelar di halaman SMA 3 Semarang, sementara Bazar Ramadan digelar di halaman Balai Kota Semarang selama dua hari, yakni Rabu dan Kamis (9/8).
Untuk Bazar Ramadan di halaman Balai Kota Semarang diperuntukkan bagi UMKM dan IKM yang menjual beragam kebutuhan sandang dan pangan. "Bazar ini diharapkan juga dapat meningkatkan kreativitas para pengusaha," kata Hendrar.
Dalam kesempatan tersebut, Hendrar juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan pembelian barang kebutuhan secara berlebihan sehingga tidak mendorong kenaikan harga.