Selasa 30 Oct 2012 04:14 WIB

'Road Show' Delegasi Parlemen Jerman ke Iran

Bendera Iran dan Jerman
Bendera Iran dan Jerman

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Empat delegasi parlemen Jerman melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Iran. Empat delegasi parlemen Jerman yang tiba di Teheran, Sabtu (27/10) malam itu, dijadwalkan bertemu dengan Ayatollah Javadi Amoli di kota suci Qom, Senin (29/10) ini.

Empat anggota parlemen Jerman itu dijadwalkan mengadakan pembicaraan dengan Ayatullah Javadi Amoli setelah kunjungan mereka dari kota bersejarah Isfahan. Mantan Wakil Menteri Luar Negeri Jerman, Kristen Mueller juga bergabung dalam delegasi tersebut.

Seperti dilaporkan Kantor Berita Fars, usai pertemuan dengan Ayatollah Javadi, delegasi Jerman itu akan kembali ke Tehran dan membahas isu-isu penting bersama para pejabat Iran.

Beberapa pejabat Iran adalah Deputi Menteri Luar Negeri untuk Hubungan Internasional, Mohammad Mehdi Akhoundzadeh, Kepala Komisi Keamanan Nasional dan Kebijakan Luar Negeri Parlemen Iran, Alaeddin Boroujerdi, Anggota Komisi Sosial Parlemen, Alireza Mahjoub, Sekretaris Dewan Human Rights Iran, Mohammad Javad Larijani dan Ketua Komisi Perencanaan dan Anggaran, Gholamreza Mesbahi Moqaddam.

Delegasi parlemen Jerman itu tetap melakukan kunjungan enam hari ke Iran, meskipun mendapat tekanan dari kelompok pro-Israel. Para anggota parlemen akan meninggalkan Teheran menuju Berlin pada Kamis depan. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement