Sabtu 17 Nov 2012 08:33 WIB

Irak Serukan 'Serang' Israel dengan Minyak

Serangan Israel di Jalur Gaza
Foto: News of Palestine
Serangan Israel di Jalur Gaza

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD -- Irak menyerukan solidaritas negara-negara Arab terhadap perjuangan Palestina menghadapi agresi militer Israel dengan menggunakan minyak sebagai senjata.

Baghdad menilai boikot minyak negara-negara Arab bisa digunakan sebagai senjata ampuh untuk melawan AS dan Israel di tengah meningkatnya agresi militer rezim Zionis terhadap Jalur Gaza.

"Irak akan mengundang menteri-menteri negara Arab untuk menggunakan senjata minyak dengan tujuan menekan Amerika Serikat dan siapapun yang berdiri di belakang Israel," kata perwakilan Irak di Liga Arab, Qais al-Azzawy, kepada wartawan di Kairo, Mesir, Jumat (16/11).

Qais al-Azzawy mengatakan senjata ekonomi merupakan salah satu kekuatan saat ini untuk mendukung perjuangan rakyat Palestina. Seruan Baghdad ini mengemuka menyikapi sikap pasif negara-negara Arab atas serangan militer yang dilancarkan Israel ke Jalur Gaza.

Padahal, mereka memiliki kekuatan besar berupaya sumber energi minyak yang bisa digunakan untuk menekan negara-negara yang berdiri di barisan pendukung Israel, terutama AS, yang selama ini merupakan konsumen terbesar minyak mentah negara-negara Arab.

sumber : www.irib.ir
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement