REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -— Kisruh berkepanjangan di tubuh Partai Demokrat membuat Sys NS gerah.
Salah satu pendiri partai berlambang bintang mercy itu menyatakan, jika kondisi ini terus dibiarkan berlarut-larut, bukan mustahil Partai Demokrat akan kehilangan banyak kepercayaan dari konstituennya.
“Kalau terus begini, saya yakin, paling tinggi perolehan suara Demokrat pada 2014 nanti cuma 9 persen, bahkan yang paling buruk tinggal 5 persen saja,” ujar Sys, Ahad (16/12).
Sys melihat, ada semacam pemeliharaan koruptor di tubuh partai ini. Parahnya lagi, kata dia, kasus-kasus korupsi yang melilit para kader Demokrat ibarat mata rantai yang tidak putus-putusnya.
“Saya tidak tahu, habis ini siapa lagi yang bakal menyusul Andi?”
Karena itu, Sys masih menaruh harapan besar kepada SBY sebagai tokoh sentral Partai Demokrat.
“SBY harus duduk bareng dengan para kader yang bisa dipercaya. Bukan dengan para penjilat, apalagi pengkhianat. Segera cari solusi buat menuntaskan persoalan ini. Harus cepat, karena waktu tinggal sedikit.”