REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Pelaksana Tugas Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho mengemukakan film Habibie & Ainun berisi pesan tentang pembelajaran karakter.
Menurutnya, film itu juga patut dicontoh. Pernyataan itu disampaikan Gatot usai menonton film Habibie & Ainun di Medan, bersama istri, Hj Sutias Handayani, Dekan Fakultas Psikologi Universitas Sumut (USU) Prof Dr Irmawati, dan 300 orang keluarga Majelis Taklim.
"Saya kira semua sependapat, bahwa apa yang kita saksikan tadi penuh dengan pembelajaran serta nilai-nilai, perlu diteladani oleh siapapun, karena sifatnya yang universal," ujar Gatot didampingi Sekda Provinsi Sumut H Nurdin Lubis.
Gatot mengatakan mewakili keluarga dan yang hadir bahkan masyarakat Sumut mendapatkan kesan yang mendalam jika menonton film yang diangkat dari biodata Presiden RI ketiga, BJ Habibie tersebut.
Di samping sisi-sisi yang nampak manusiawi, dari tayangan film tadi yang digarap dengan baik, naskah yang bagus, artis-artis yang unggul yang tentu ini sangat disenangi, ucap dia.
"Tapi sekali lagi dengan tenang dan jernih kita bisa melihat nilai-nilai yang diwariskan oleh Ibu Ainun yang dicontohkan oleh Bapak Habibie. Saya mulai melihat dari keteladanan pasangan Habibie dan Ainun, sejak awal di tengah perjalanan hidup sampai akhir adalah pasangan yang penuh dengan kasih sayang," kata Gatot mengakhiri.