Selasa 08 Jan 2013 11:33 WIB

Tanker 230 Meter Tabrak Menara San Fransisco Bridge

Rep: Friska Yolandha/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Tanker Overseas Reymar, milik OSG Ship Management menabrak tiang menara San Fransisco Bridge pada 7 Januari 2013. Tidak ada kebocoran minyak dalam insiden itu karena tanker dalam kondisi kosong.
Foto: AP
Tanker Overseas Reymar, milik OSG Ship Management menabrak tiang menara San Fransisco Bridge pada 7 Januari 2013. Tidak ada kebocoran minyak dalam insiden itu karena tanker dalam kondisi kosong.

REPUBLIKA.CO.ID, SAN FRANSISCO--Sebuah kapal tanker minyak menabrak menara di tengah San Francisco-Oakland Bay Bridge, Senin (7/1) waktu setempat. Akibat kecelakaan tersebut kapal mengalami kerusakan minor.

Kapal masif sepanjang 752 kaki atau 230 meter tersebut bergerak dari Kepulauan Marshall menuju laut dan menabrak menara sekitar pukul 11.20 waktu setempat. Untungnya kecelakaan tersebut tidak memberikan dampak besar terhadap lalu lintas jembatan yang menghubungkan San Fransisco dengan Oakland.

Perusahaan induk yang memiliki kapal tersebut, OSG Ship Management Inc mengatakan kecelakaan terjadi saat kapal menabrak bagian bawah struktur jembatan. Penyelidikan yang dilakukan pada hari yang sama belum menyebutkan penyebab kecelakaan.

"Selalu ada faktor manusia," kata Cost Guard Lt Cmdr, Shawn Lansing, kepada AP, Selasa (8/1). Kecelakaan tersebut merusak sekitar 30-40 fender baja dan kayu kapal.

Beruntung lagi, kapal tanker tersebut tidak sedang membawa minyak mentah, melainkan hanya bahan bakar untuk mesin.

Kecelakaan ini mengingatkan masyarakat Amerika Serikat akan kejadian pada 2007, yaitu ketika sebuah kapal tanker berisi 53 ribu galon minyak mengalami kecelakaan di Teluk. Akibat tumpahan minyak tersebut sebanyak 2.500 burung mati dan musim memancing kepiting tertunda.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement