Rabu 09 Jan 2013 14:07 WIB

Usman Ditembak di Depan Rumahnya

Perampok bersenjata, ilustrasi
Perampok bersenjata, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kejahatan dengan kekerasan kembali terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Kali ini, kejahatan perampokan dengan senjata api menimpa warga Bekasi bernama Usman (39 tahun).

Usman ditembak perampok di depan rumahnya di Desa Kalijaya, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Selasa (8/1/2013). Uang sebesar Rp 190 juta yang dipegang korban dirampas paksa kawanan perampok.

Menurut keterangan korban kepada petugas Polsek Metro Cikarang Barat, saat kejadian ia baru saja mengambil uang dari Bank BCA Cikarang. Setibanya di depan rumah, tiba-tiba datang empat orang pelaku.

Salah satu pelaku merampas tas korban yang berisi uang. Korban pun berusaha mempertahankan tasnya. Kalah jumlah, korban pun tersudut hingga terjatuh. Saat korban terjatuh, salah satu pelaku menembak paha kanan korban dan kabur membawa tas berisi uang Rp 190 juta.

Saat ini, petugas Polsek Metro Cikarang Barat sudah meminta keterangan tiga orang warga yang melihat kejadian tersebut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement