Sabtu 26 Jan 2013 08:42 WIB

Burgerkill Bikin Film Soal Bandnya

Rep: Aghia Khumaesi/ Red: M Irwan Ariefyanto
Aksi Band Burgerkill dalam festival musik Soundrenaline 2012 di Sunburst Extension, BSD City, Tangerang, Banten, Sabtu (3/11).  (Republika/Agung Supriyanto)
Aksi Band Burgerkill dalam festival musik Soundrenaline 2012 di Sunburst Extension, BSD City, Tangerang, Banten, Sabtu (3/11). (Republika/Agung Supriyanto)

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG -- Sudah 18 tahun debutnya, band beraliran metal Burgerkill membukukan  perjalanan panjang kariernya di dunia musik. Kali ini rekaman perjalanan mereka dalam bermusik dibuat dalam format film dokumenter.

'Burgerkill We Will Bleed The Movie' adalah judul film yang menceritakan lika liku band yang berasal dari Ujung Berung, Bandung tersebut.

Film ini bercerita tentang perjuangan Vicky, Ebenz, Agung dan Ramdan dengan musik kerasnya yang tumbuh di pinggiran kota Bandung hingga mencapai prestasi musik di tingkat nasional dan internasional.

Film ini digarap pribadi oleh Ebenz (personel Burgerkill) yang didedikasikan bagi pentolan band metal yang telah wafat. ''Ketika Ivan Scumbag meninggal, kami ingin mengenang dengan membuat dokumenter dari album 'Beyond Coma and Despire' sebagai tribut untuk almarhum,''ujar Produser sekaligus Sutradara film dokumenter ini Ebenz di Jakarta.

Di mulai dari cerita asal-mula nama Burgerkill, pergantian personel yang terjadi di tubuh band, kesedihan ditinggal sang vokalis Ivan, hingga berhasil manggung dalam panggung besar internasional di beberapa negara lain.

Tak hanya itu, film berdurasi 90 menit itu juga berisi testimoni dari beberapa narasumber seperti masing-masing personelnya, anggota band-band lain dan orang-orang di bidang musik lainnya.

Rencananya, film ini akan dibuat dalam format DVD. Versi pertama Limited Deluxe Boxset dengan kemasan yang menarik dan banyak bonus seperti textile flag poster, woven patch, sticker, photo cards, guitar pick dan lain-lainnya.

Sedangkan untuk versi standar beda kemasan hanya berisikan keping disk dan stiker saja. Untuk kemasan boxset dibandrol dengan harga Rp 300.000 dan dirilis secara terbatas 666 copy dan untuk versi standar dibanderol seharga Rp 75.000. DVD ini akan dirilis Februari mendatang.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement