REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Tim sukses Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar Kota Bekasi, Jawa Barat, mengaku tidak menyangka pihaknya akan bersaing ketat dalam perolehan suara Pemilukada Jabar dengan pasangan Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki.
"Semula kami memperkirakan akan bersaing dengn tim Dede Yusuf-Lex Laksamana, namun prediksi itu meleset pada beberapa hari menjelang pemungutan suara," ujar Ketua Tim Sukses Aher-Demiz Kota Bekasi, Herry Koswara, di Bekasi, Senin (25/2).
Menurut Herry, sepekan sebelum pencoblosan hasil survei memperlihatkan pesaing terberat Aher-Demiz adalah Dede-Lex. Namun kisruh petinggi partai Demokrat, kata dia, diyakini menjadi salah satu faktor yang menguntungkan Aher-Demiz.
Herry mengaku pihaknya sudah menduga pergeseran peta politik tersebut dipengaruhi dengan penetapan status tersangka terhadap Anas Urbaningrum. "Hasilnya, pendukung Dede-Lex banyak yang berubah pikiran dan beralih mendukung Aher-Demiz dan Rieke-Teten di saat-saat akhir," katanya.
Dikatakan Herry, pasangan nomor urut empat itu tampil sebagai kandidat peraih suara terbanyak dalam Pemilukada Jabar di wilayah pemilihan Kota Bekasi berdasarkan hasil survey internal pihaknya.
"Aher-Demiz meraih 285.880 suara atau setara dengan 38,5 persen dari total suara sah," ungkap Herry.
Perolehan tersebut merupakan hasil perhitungan ril di 3.563 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang dikumpulkan tim kampanye Aher-Demiz.
Data yang dikumpulkan tim kampanye juga memperlihatkan kandidat Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki berada di peringkat kedua dengan raihan 254.572 suara (34,3 persen).
Menyusul kemudian Dede Yusuf-Lex Laksamana dengan raihan 153.817 suara (20,7 persen), Irianto Syafiuddin-Tatang Farhanul mendulang 39.103 suara (5,26 persen), dan Dikdik Thoyib-Cecep Suryana meraih 9.281 suara (1,25 persen).