Kamis 14 Mar 2013 10:50 WIB

Pria Sakit Jiwa Gantung Diri di Tebet

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Karta Raharja Ucu
Gantung diri (ilustrasi)
Foto: Blogspot.com
Gantung diri (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pria paruh baya yang diduga sakit jiwa ditemukan gantung diri di Jalan Jaya Mandala I No 4 RT 08/01, Tebet, Jakarta Selatan.

Pria bernama Abdul Hakim (40) itu tinggal bersama orang tuanya. "Menurut keluarga, korban punya masalah kejiwaan sejak lima tahun yang lalu," ujar Kasat Reskrim Polres Jaksel AKBP Hermawan, Kamis (14/3)

Pertama kali jenazah korban ditemukan Usin, kakak Abdul. Usin menemukan adiknya sudah tidak bernyawa Kamis (14/3) sekira pukul 06.00 WIB. Kemudian keluarga melaporkan kejadian ke polisi sekira jam 08.30 pagi.

Hermawan menyatakan korban gantung diri menggunakan kain sprei berwarna oranye yang diikat di kayu plafon rumah. Saat ditemukan, korban tidak menggunakan pakaian, dan kaki tertekuk di lantai. "Korban tinggal dengan empat orang keluarganya," kata Hermawan seraya mengatakan polisi masih mendalami kasus tersebut.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement