Rabu 15 May 2013 10:44 WIB

Bayern Muenchen Bantah Inginkan Rooney

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Didi Purwadi
Wayne Rooney
Foto: AP/Jon Super
Wayne Rooney

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Suporting Director Bayern Muenchen, Matthias Sammer, membantah bahwa Wayne Rooney akan bergabung dengan klubnya pada musim panas tahun ini. Dia bahkan tidak tahu dari mana rumor itu berhembus.

"Tidak ada kontrak dengan Rooney, dia tidak masuk dalam daftar agenda. Jadi, saya tegaskan tidak ada sama sekali," ujar Sammer, seperti dilansir dalam Daily Mail, Rabu (15/5).

Dengan Bayern berada di final Liga Champions dan Pep Guardiola yang akan bergabung dengan klub tersebut pada akhir musim ini, Muenchen akan menjadi tawaran yang menarik bagi Rooney.

Namun Guardiola telah menyetujui kontrak dengan pemain muda Borussia Dortmund, Mario Gotze. Bayern saat ini fokus untuk menjaring pemain-pemain muda asal Jerman ketimbang mengkontrak pemain asing.

Sementara, pekan depan Rooney berencana akan membicarakan kelanjutan kariernya di Manchester United dengan manajer baru, David Moyes. Menurut Moyes, gelandang berusia 27 tahun itu merupakan pemain terbaik di Manchester United.

Namun, Moyes tidak bisa memaksakan jika nantinya Rooney memilih untuk hengkang dari klub tersebut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement