Ahad 26 May 2013 14:57 WIB

Golput di Palembang karena Masyarakat Jenuh

Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada)
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada)

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Pengamat Politik dari Universitas Sriwijaya Palembang Joko Siswanto mengatakan, terjadinya golongan putih atau tidak memilih dalam pemilihan kepala daerah karena masyarakat sudah jenuh.

Itu merupakan salah satu penyebab terjadinya masyarakat tidak menggunakan hak suaranya, kata Joko kepada wartawan usai berbicara pada seminar politik antisipasi Golput yang diselenggarakan forum wartawan Sumsel di Palembang, Ahad (26/5).

Bedasarkan pengamatan, kata dia, umumnya masyarakat tidak memilih itu karena mereka sudah kecewa atas pemilihan yang telah dilakukan sebelumnya. Selain itu, mereka kurang kondusif terhadap politik yang terjadi pada saat itu.

Apalagi sekarang ini melihat hasil pemilihan kepala daerah Kota Palembang, sehingga kekecewaan masyarakat untuk menggunakan hak suaranya bisa saja terjadi. Umumnya kelompok yang tidak menggunakan hak suara itu antara umur 22 tahun hingga 31 tahun atau telah memilih sebelumnya.

Sementara pemilih pemula umumnya masih semangat untuk menggunakan hak pilih dalam pelaksanaan pilkada. Namun, itu baru pengamatan dan secara ilmiah pihaknya belum meneliti.

Ia mengatakan, upaya yang perlu dilakukan agar masyarakat tetap berpartisipasi dalam menggunakan haknya pada pesta demokrasi mendatang antara lain melaksanakan sosialisasi. "Jadi disini peran media sangat utama dalam memberikan pengertian kepada seluruh lapisan masayarakat," katanya.

Selain itu media harus berimbang dalam memberitakan pasangan calon yang akan maju pada pemilihan kepala daerah nanti. Bila itu terus dilaksanakan, mudah-mudahan pelaksanaan pilkada berjalan sukses dan pemilih semakin banyak untuk berpatisipasi.

Ia berharap, masyarakat menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala daerah calon gubernur-wakil gubernur 6 Juni 2013, karena itu akan berpengaruh terhadap pemimpin nanti.

Berdasarkan data, daftar mata pilih di Sumsel untuk pemilihan gubernur nanti tercatat 5,8 juta. orang dari total 8 juta penduduk Sumatera Selatan.

Sementara calon gubernur yang akan maju pada Pilkada mendatang yakni pasangan Eddy Santana Putra-Harnojoyo, Herman Deru-Maphilinda, Iskandar Hasan-Hafiz Tohir, dan pasangan Alex Noerdin-Ishak Mekki.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement