Senin 01 Jul 2013 13:00 WIB

Bom Meledak di Lapangan Sepak Bola, 12 Tewas

Bom Waktu/ilustrasi
Foto: chaitanyak.deviantart.com
Bom Waktu/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD -- Sebuah bom yang ditanam dekat satu lapangan di Irak, meledak, Ahad (30/6) waktu setempat. Sedikitnya 12 orang yang sedang bermain sepak bola di lapangan tersebut, tewas dalam insiden tersebut.

Sebanyak 24 orang terluka dalam ledakan di Kota Nahrawan, selatan ibu kota Baghdad itu. Kekerasan merupakan bagian dari tren meningkatnya serangan gerilyawan sejak awal tahun ini, yang menewaskan lebih dari seribu jiwa pada Mei saja, sehingga menjadi bulan paling mematikan sejak pertumpahan darah sektarian 2006-2007.

Dalam beberapa hari terakhir, para pria yang sedang bermain di lapangan sepak bola lokal dan para penonton pertandingan telah dijadikan target, setelah terjadi serangan-serangan di masjid Sunni dan Syiah, di pasar-pasar dan pasukan keamanan.

Namun, alasan untuk menargetkan pemain sepak bola tidak jelas. Pada Sabtu kemarin, bom menargetkan pemain sepak bola dan para pemuda yang berkumpul untuk menonton pertandingan tersebut. Tujuh tewas dalam insiden tersebut.

sumber : AFP/Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يَسْجُدُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ وَالشَّمْسُ وَالْقَمَرُ وَالنُّجُوْمُ وَالْجِبَالُ وَالشَّجَرُ وَالدَّوَاۤبُّ وَكَثِيْرٌ مِّنَ النَّاسِۗ وَكَثِيْرٌ حَقَّ عَلَيْهِ الْعَذَابُۗ وَمَنْ يُّهِنِ اللّٰهُ فَمَا لَهٗ مِنْ مُّكْرِمٍۗ اِنَّ اللّٰهَ يَفْعَلُ مَا يَشَاۤءُ ۩ۗ
Tidakkah engkau tahu bahwa siapa yang ada di langit dan siapa yang ada di bumi bersujud kepada Allah, juga matahari, bulan, bintang, gunung-gunung, pohon-pohon, hewan-hewan yang melata dan banyak di antara manusia? Tetapi banyak (manusia) yang pantas mendapatkan azab. Barangsiapa dihinakan Allah, tidak seorang pun yang akan memuliakannya. Sungguh, Allah berbuat apa saja yang Dia kehendaki.

(QS. Al-Hajj ayat 18)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement