Senin 11 Nov 2013 14:51 WIB

Pellegrini Mulai Khawatirkan Manchester City

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Manuel Pellegrini
Foto: uefa.com
Manuel Pellegrini

REPUBLIKA.CO.ID, SUNDERLAND -- Lewat gol semata wayang Phil Bardsley, Manchester City harus mengakui keunggulan tim tuan rumah, Sunderland, kala melawat ke Stadium Of Light di pekan ke-11 Liga Primer Inggris, Ahad (10/11) waktu setempat. Ini merupakan kegagalan keempat City memetik poin penuh di kandang The Black Cats secara berturut-turut. Tapi, bukan catatan itu yang membuat pelatih City, Manuel Pellegrini, mulai khawatir terkait peluang The Citizens merengkuh gelar Liga Primer Inggris musim ini.

Pellegrini merujuk kepada penampilan tandang anak-anak asuhnya. Maklum, City kerap kehilangan poin saat harus melakoni laga tandang. Kekalahan di kandang Sunderland ini menjadi kegagalan keempat City memetik poin penuh dari laga tandang. Kemenangan 1-3 atas West Ham United, tengah bulan lalu, menjadi satu-satunya raihan tiga angka yang diraih City dari enam laga tandang yang telah mereka lakoni.

Secara keseluruhan, runner-up Liga Primer Inggris musim lalu itu hanya mampu mengumpulkan empat poin dari maksimal 18 angka yang mereka bisa dapatkan di laga tandang. ''Saya mulai khawatir, karena kami terus kehilangan poin di laga tandang. Tentu saja, hal ini akan membuat kami kesulitan untuk bisa memburu gelar juara Liga Primer Inggris,'' kata Pellegrini seperti dikutip BBC, Senin (11/11).

City tertinggal dari tuan rumah kala laga baru memasuki menit ke-21. Mantan bek Manchester United, Phil Bardsley, sukses terus mencuri bola dari James Milner tepat di depan kotak penalti City. Bradley pun langsung dengan mudah menaklukan kiper City, Costel Pantilimon, lewat tendangan mengarah ke kanan gawang. Ini menjadi gol kedua Bardley di lima hari terakhir membela Sunderland.

Usai gol ini, City mencoba membalas. Namun, serangkaian peluang yang diraih Sergio Aguero dan Alvaro Negredo tidak mampu merobek gawang tim tuan rumah. Pun saat Pellegrini mencoba memasukan Jesus Navas dan Edin Dzeko di babak kedua. Dominasi City dengan melepaskan 24 tembakan berbanding empat tembakan yang dilesakan Sunderland pun tidak mampu mengantarkan City memetik poin di laga tersebut.

Kendati kalah, Pellegrini pun yakin timnya mampu bangkit dan bisa kembali ke papan atas klasemen sementara. Dengan hasil ini, posisi City melorot ke peringkat kedelapan, dengan raihan 19 poin dari 11 laga, memiliki selisih enam angka dengan pucuk pimpinan klasemen sementara, Arsenal. Selain itu, pelatih asal Cile itu juga mengapresiasi penampilan lini bertahan Sunderland, yang digalang eks pemain Manchester United, Wes Brown.

''Kami kalah dengan cara yang luar biasa. Posisi Sunderland di papan klasemen tidak terlalu bagus, jadi saya mengerti cara mereka bermain. Tapi, mereka hanya memiliki satu tembakan mengarah ke gawang dan berhasil mencetak angka. Sementara kami terus membuat peluang dan tidak bisa mencetak gol,'' lanjut mantan pelatih Villarreal tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement