Senin 11 Nov 2013 15:25 WIB

AQJ Tersangka Tunggal Kecelakaan di Jagorawi

Rep: Wahyu Syahputra / Red: Citra Listya Rini
 Kondisi kendaraan Gran Max dan Lancer IVO yang dikendarai putra bungsu Ahmad Dhani, Abdul Qodir Jaelani alias Dul yang ringsek akibat kecelakaan di Tol Jagorawi, Ahad (8/9). (Republika/Yasin Habibi)
Kondisi kendaraan Gran Max dan Lancer IVO yang dikendarai putra bungsu Ahmad Dhani, Abdul Qodir Jaelani alias Dul yang ringsek akibat kecelakaan di Tol Jagorawi, Ahad (8/9). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, SEMANGGI -- Kepolisian Daerah Metro Jaya ternyata tidak menjatuhkan hukuman kepada orang tua AQJ, Ahmad Dhani, terkait kasus kecelakaan di KM 8 Tol Jagorawi arah Jakarta, beberapa waktu lalu.

Wadirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Sambodo Purnomo menjelaskan, dalam undang-undang lalu lintas, tidak ada yang mengatakan pengalihan pada orang tua.

''Sehingga kemudian terkait dengan orang tua dikaitkan atau tidak, yang jadi tersangka adalah si pelaku sendiri, AQJ,'' kata dia, Senin (11/11).

Namun, AQJ akan dikenakan separuh hukuman orang dewasa dari pasal 310 ayat 4, UU tahun 2009 dengan ancaman hukuman 6 tahun. Ini didasarkan UU peradilan anak, pelaku di bawah umur akan diancam hukuman separuh. Dan apapun terkait hukuman di sidang pengadilan adalah kewenangan dari hakim.

Sambodo melanjutkan, pihaknya hanya memberkas kejadian tersebut dan melengkapi apabila ada suatu hal yang harus dilengkapi atau menyerahkan saksi dan barang bukti setelah dinilai lengkap dari kejaksaan.

''Semoga ini jadi awal yang baik. Kami tidak main-main dalam kasus ini, karena kasus ini sudah siap diserahkan pada kejaksaan,'' kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement