REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vokalis grup band Nidji Giring Ganesha Djumaryo atau yang dikenal dengan Giring "Nidji" mengaku mengajarkan kedua anaknya untuk menyukai film animasi sejak dini untuk membantu mengembangkan daya khayal mereka.
"Dari kecil saya mengajarkan anak-anak saya untuk menyukai film animasi karena baik untuk imajinasinya," ujar Giring di Jakarta, Kamis (21/11).
Ayah dari Zidane dan Aisyah itu menambahkan biasanya anak-anaknya juga selalu antusias jika diajak menonton film animasi di bioskop. "Kalau ada yang baru, saya selalu mengajak mereka. Bisa satu rombongan," kata Giring.
Oleh karena itu, kedua anaknya disebut Giring bangga ketika ia mendapatkan kesempatan sebagai pengisi suara singa animasi dalam iklan es krim "Paddle Pop". "Bahkan, setiap lihat stiker Paddle Pop, Aisyah selalu mengatakan itu ayah," terang dia.
Tapi tidak cukup hanya dengan film animasi, Giring juga mengajarkan anaknya menciptakan musik sendiri, menari, menggambar, dan mendongeng untuk membantu mengembangkan kreativitas mereka. "Sebelum tidur, biasanya saya mendongeng dulu untuk mereka," katanya.
Giring mengharapkan anak-anak Indonesia juga menyukai film animasi karena baik untuk membantu mengasah kreativitas.