Senin 25 Nov 2013 20:50 WIB

Enam Ruas Tol Jakarta Diminta Sediakan Jalur Bus

Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
  Pekerja menyelesaikan proyek Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu - Tanah Abang, Jakarta, Senin (25/11). (Republika/Yasin Habibi)
Pekerja menyelesaikan proyek Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu - Tanah Abang, Jakarta, Senin (25/11). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meminta pembangunan enam ruas tol dalam kota dapat mempertimbangkan penyediaan jalur khusus angkutan umum.

"Enam ruas jalan tol dalam kota yang akan dibangun nanti seharusnya juga menyediakan jalur khusus angkutan umum, terutama bus, supaya masalah kemacetan benar-benar teratasi," kata Basuki di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (25/11).

Menurut pria yang akrab disapa Ahok itu, ketersediaan jalur khusus tersebut dapat mengantisipasi kemacetan di ibu kota karena bus dapat mengangkut lebih banyak orang.

"Memang sudah seharusnya angkutan masal itu diberi kelancaran. Sehingga orang-orang yang biasa menggunakan kendaraan pribadi mau beralih ke transportasi umum," ujar Ahok.