Selasa 03 Dec 2013 21:46 WIB

Hendak Curi Kotak Amal, Pemuda Babak Belur Dihajar Warga

Rep: Irfan abdurrahmat/ Red: Citra Listya Rini
Kotak Amal
Foto: wordpress
Kotak Amal

REPUBLIKA.CO.ID, TAMBUN -- Pemuda berinisial HR (19 tahun) yang berasal dari Cibarusah diamankan petugas Polsek Tambun karena tertangkap basah mencuri uang kotak amal di Masjid At-Taqwa di jalan Diponegoro, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Selasa (3/12).

Pengakuan HR saat ditemui di Polsek Tambun mengatakan ia nekat melakukan aksinya tersebut karena ingin pulang kampung ke Medan, Sumatra Utara. "Saya tidak punya ongkos pulang kampung. Saya rindu dengan orang tuanya," kata HR kepada rekan media.

Dia menjelaskan niat mencuri kotak amal tersebut muncul saat berada dalam angkutan kota ketika berangkat dari Cibarusah menuju Bekasi. Di tengah perjalanan, tepatnya di desa Tambun, ia berniat untuk beristirahat di Masjid At Taqwa yang terletak di bahu jalan Dipenogoro.

Niatnya jahatnya pun timbul ketika dia masuk kedalam masjid, ternyata tidak ada satu orang pun didalam masjid At Taqwa.  Melihat peluang tersebut, HR berujar muncul keberanian untuk untuk mengambil uang didalam kotak amal tersebut.

Tanpa banyak bicara dan rasa takut, dia mendekati kotak amal tersebut dan menggeser ke dekat jendela masjid. "Saya mau pakai buat pulang kampung, saya kangen sama orang tua saya," ujar HR.

Bermodalkan plastik warna hitam untuk menyimpan uang yang akan diambil, dia menambahkan, mencungkil uang di dalam kotak amal dengan menidurkan kotak amal sehingga posisinya menjadi miring dan ia mengambil uang di dalamnya dengan tangan.

Setelah berhasil menyungkil, uang tersebut dipindahkannya ke dalam plastik yang dibawanya. Tapi, nahas, niat buruknya ini ternyata dilihat oleh pengurus masjid At Taqwa, Mahfud (68).

Menurut pengurus Masjid, dia sudah melihat gerak-gerik pelaku yang mencurigakan. "Saya dari luar, saat masuk kedalam masjid saya liat kotak amal sudah pindah posisinya. Saya melihat dia sedang mencungkil uang didalam kotak amal," kata Mahfud.

Tanpa pikir panjang, Mahfud langsung mengamankan pemuda tersebut dan mengambil uang serta langsung meneriaki pemuda tersebut. HR yang kaget aksinya dilihat dan diteriaki maling, dengan segera berusaha menyelamatkan diri membawa uang tersebut dengan berlari.

HR yang berlari dengan kencang dapat ditangkap oleh puluhan masyarakat yang mengejarnya. Tanpa banyak bicara, puluhan massa tersebut langsung mengkhakimi HR yang tertangkap tangan ingin mencuri kotak amal di masjid At Taqwa.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement