REPUBLIKA.CO.ID, YANGON -- Timnas U-23 Indonesia berhasil menang tipis 1-0 atas Timnas U-23 Kamboja pada laga penyisihan grup B SEA Games 2013 yang berlangsung di Thuwanna Stadium, Yangon, Senin (9/12). Satu-satunya gol pada laga tesebut dicetak Yandi Sofyan Munawar di menit ke-52.
Kemenangan itu membawa Indonesia untuk sementara berada di posisi ketiga Grup B di bawah Myanmar dan Thailand yang masing-masing berada di posisi pertama dan kedua. Skuat Rahmad Darmawan kalah selisih gol dari kedua tim yang diyakini menjadi rival utama di Grup B tersebut.
Berikutnya, Garuda Muda akan menghadapi Thailand pada laga keduanya pada Kamis (12/12) mendatang. Berikut ini klasemen sementara cabang sepak bola SEA Games 2013:
Klasemen Grup A
Vietnam 1 1 0 0 7 0 +7 3
Laos 1 0 1 0 1 1 0 1
Singapura 1 0 1 0 1 1 0 1
Malaysia 0 0 0 0 0 0 0 0
Brunei 1 0 0 1 0 7 −7 0
Klasemen Grup B
Myanmar 1 1 0 0 3 0 +3 3
Thailand 1 1 0 0 3 1 +2 3
Indonesia 1 1 0 0 1 0 +1 3
Timor-Leste 1 0 0 1 1 3 −2 0
Kamboja 2 0 0 2 0 4 −4 0