Sabtu 11 Jan 2014 18:03 WIB

Fiorentina Ingin Pinjam Alessandro Matri

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Mansyur Faqih
Alessandro Matri
Foto: EPA/Matteo Bazzi
Alessandro Matri

REPUBLIKA.CO.ID, FIRENZE -- Kehilangan dua ujung tombak andalan, Giuseppe Rossi dan Mario Gomez membuat Fiorentina bergerak aktif di bursa transfer musim dingin. Itu lantaran mereka hanya memiliki Ante Rebic yang murni berposisi sebagai penyerang. 

Hanya mengandalkan pemain timnas Kroasia tersebut tentu riskan bagi La Viola. Dilaporkan TuttoMercatoWeb, Sabtu (11/1), Fiorentina ingin meminjam Alessandro Matri. Kebetulan, AC Milan dikabarkan ingin melepas mantan pemain Juventus itu yang gagal menunjukkan penampilan terbaiknya selama setengah musim di San Siro. 

Rossoneri juga telah mendapatkan Keisuke Honda dari CSKA Moskow pada awal tahun ini. Sehingga, pelatih Massimiliano Allegri memiliki banyak opsi dan tidak terlalu membutuhkan tenaga Matri lagi sebagai pelapis Mario Balotelli.

Perwakilan Fiorentina siap mengirimkan delegasi untuk berbicara dengan petinggi Milan demi mendapat Matri. Mereka sangat serius ingin menggunakan jasa pemain berusia 29 tahun itu hingga akhir musim. Meski begitu, klub asuhan Vincenzo Montella itu tidak berniat membelinya.

Montella membutuhkan penyerang alternatif demi menjaga peluang Fiorentina mendapat tiket Liga Champions. Mereka saat ini menduduki urutan keempat dengan 36 poin dan hanya tertinggal tiga angka dari Napoli yang menempati peringkat ketiga. Dengan minimnya stok di lini depan, hampir dipastikan Fiorentina tidak akan menyia-nyiakan momen bursa transfer Januari ini.

Selain Matri, Fiorentina juga dikaitkan dengan Ishak Belfodil. Penyerang muda Inter Milan tersebut hampir dipastikan hengkang dari Giuseppe Meazza lantaran jarang mendapat kesempatan bermain. Football Italia mengabarkan, penggawa timnas Aljazair itu bisa tetap merumput di Serie A Liga Italia.

Belfodil sebenarnya diincar West Ham United yang ingin meminjamnya. Namun, Belfodil malah bisa berlabuh di Artemio Franchi karena secara diam-diam Fiorentina bisa saja membajaknya. Yang pasti, dengan baru kembalinya Gomez pada Februari dan Rossi pada Maret mendatang, Fiorentina membutuhkan tambahan pemain depan baru. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement