Kamis 16 Jan 2014 18:45 WIB

Pekan Depan, Terminal Lebak Bulus Bersih dari Bus AKAP

Rep: Halimatus Sadiyah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Terminal Lebak Bulus
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Terminal Lebak Bulus

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono mengatakan, Terminal Lebak Bulus harus bersih dari bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) mulai pekan depan. Meski sudah mendekati target, Pristono mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan langkah persuasif pada penghuni terminal.

"Saat ini sedang pendekatan, karena kita tidak mau pakai cara menekan," kata Pristono di Balai Kota, Kamis (16/1).

Menurut dia, pendekatan dilakukan dengan cara menyosialisasikan solusi bagi warga yang terkena dampak dari pengosongan terminal. Pristono menyebut, untuk pedagang misalnya, mereka akan disiapkan tempat relokasi di pasar.

Sementara untuk penjual tiket, Dinas Perhubungan akan bertindak sebagai mediator antara penjual tiket dengan pengusaha otobus atau PO untuk membantu mencarikan jalan tengah.

Untuk pengalihan bus-bus AKAP ke terminal lain, lanjut Pristono, dilakukan oleh Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan. Menurut dia, upaya pendekatan tersebut sudah terlihat hasilnya. Dari 135 PO yang semula bertahan di Terminal Lebak Bulus, saat ini tinggal tersisa 15 PO saja.

Pristono juga mengatakan, Dinas Perhubungan melakukan pengawasan kepada bus-bus agar tidak kembali ke Terminal Lebak Bulus. "Kepada bus, kita awasi dari tol TB Simatupang. Kalau melanggar kita tindak," jelas dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement