Sabtu 18 Jan 2014 19:31 WIB

Titik-Titik Banjir di Jakarta

Rep: Syahruddin El Fikri/ Red: Karta Raharja Ucu
 Warga melintasi genangan air saat banjir melanda perumahan Ciledug indah 1, Ciledug, Tangerang, Banten, Kamis (16/1).     (Republika/Yasin Habibi)
Warga melintasi genangan air saat banjir melanda perumahan Ciledug indah 1, Ciledug, Tangerang, Banten, Kamis (16/1). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hingga pukul 17.15 WIB, wilayah Jakarta dan sekitarnya masih digenangi air. Merujuk pada data Traffic Management Center (TMC) Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya, Sabtu (18/1), genangan air mulai dari 30-150 sentimeter.

Berikut titik-titik banjir di wilayah Jakarta Utara. Jalan Boulevard Raya ketinggian air mencapai 40 sentimeter, Gunung Sahari setinggi 40 sentimeter, dan Kapuk Muara 50-60 sentimeter.

Di Jakarta Selatan, titik banjir ada di Gudang Peluru dengan kedalaman air mencapai 120 sentimeter, bawah flyover Kalibata 150 sentimeter, Jalan Abdullah Syafei 30 sentimeter, Jalan Bank 20 sentimeter, Kompleks Pondok Karya setinggi 30 sentimeter.

Di Jakarta Timur, banjir masih terjadi di Jl Perintis Kemerdekaan (50 sentimeter), Matraman 10 sentimeter, Bidara Cina 30 sentimeter, Samsat Jaktim kebon Nanas 20 sentimeter. Selain itu, RS Mitra Keluarga di Cibubur yang mengarah Junction juga masih tergenang. Ketinggian air mencapai 20 sentimeter.

Di Jakarta Barat, banjir terjadi di Puri arah Karang Tengah setinggi 30 sentimeter, depan STT PLN 20 sentimeter, Pintu Besi 40 sentimeter, Petamburan 80 sentimeter, dan Green Garden-McD 40 sentimeter, depan Untar 30 sentimeter, Rawabuaya 60 sentimeter, Jembatan Gantung 20 sentimeter, Jalan Arjuna Utara dan Selatan 30 sentimeter, serta depan Trisakti setinggi 40 sentimeter.

Di Jakarta Utara, banjir menggenangi Pos Polisi Kampung Benden-Pom Bensin 50 sentimeter, Teluk Gong 60 sentimeter, Tubagus Angke 50 cm, Jalan Boulevard Barat 75 sentimeter, Yos Sudarso 50 sentimeter, Bintang Mas 20-50 sentimeter, depan Samsat Jakarta Utara 40 sentimeter.

Selain itu, banjir di Jakarta Utara juga menggenai Jalan Kapuk Muara Raya 15 sentimeter, TL Mangga Dua 30 sentimeter, Jalan Kramat Jaya-Koja depan Islamic Center 20 sentimeter, Kelapa Gading 50 sentimeter.

Dan di Jakarta Pusat, genangan air masih terjadi di RS Mintoharjo 20 sentimeter, Benhil 50 sentimeter, Coca cola arah Senen 40 sentimeter, Sawah Besar Jalan Pangeran Jayakarta 15 sentimeter, Underpass Kemayoran /Barito 100 sentimeter, turunan Tol Cempaka Putih 50 sentimeter.

Di Bekasi, banjir terjadi di Perumahan Harapan Baru 2 Bekasi Barat setinggi 60 sentimeter, Jati Mulya Bekasi Timur 50 sentimeter.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement