Selasa 18 Feb 2014 09:03 WIB

Warga Lampung Tolak Penggusuran PT KAI

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Bilal Ramadhan
 Dua alat berat digunakan untuk menghancurkan rumah ketika berlangsungnya penggusuran rumah warga di Kelurahan Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta, Rabu (22/5).
Foto: Antara/Ujang Zaelani
Dua alat berat digunakan untuk menghancurkan rumah ketika berlangsungnya penggusuran rumah warga di Kelurahan Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta, Rabu (22/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Sejumlah warga yang tergabung dalam posko pengaduan, menolak rencana PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre III.2 Lampung, melakukan penggusuran rumah, bangunan, dan kios miliknya. Pasalnya, mereka menempati lokasi tersebut membayar pajak dan listrik.

Menurut Koordinator Posko Pengaduan Penggusuran PT KAI, Ansyori, Selasa (18/2), mengatakan banyaknya bangunan yang berdiri di sekitar rel kereta api (KA) karena lemahnya pengawasan dari PT KAI sendiri. "Nyatanya, PT KAI tidak melakukan pengwasan itu," tegas Ansyori.

Ia mengatakan warga telah mendirikan bangunan dan mendiami selama bertahun-tahun, tidak ada pengawasan, bahkan warga sudah membayar pajak bumi dan bangunan, serta tagihan listrik. Ini berarti warga sudah turut berpartisipasi menjalankan kewajibannya untuk negara.

PT KAI Divre III.2 Lampung, akan menertibkan 864 unit bangunan liar di sepanjang jalur rel kereta api (KA). Penertiban bangunan dekat rel untuk keselamatan penumpang dan warga.

Data yang diperoleh di PT KAI Divre III. 2 Lampung, Senin (17/2), sebanyak 864 unit bangunan liar tersebut berdiri persis dekat rel KA dari Tarahan (Lampung Selatan) ingga Kabupaten Waykanan.

Diantaranya, terdapat 212 unit bangunan liar berdiri mulai dari Tarahan hingga Stasiun Tanjungkarang, 295 unit Tanjungkarang-Labuhan Ratu, 76 unit Labuhan Ratu-Rejosari, dan 281 unit dari Rejosari hingga Waytuba, Kabupaten Waykanan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement