Jumat 18 Apr 2014 21:11 WIB

Romahurmuziy Dirotasi agar Fokus di DPR

Sekjen PPP M. Romahurmuziy
Foto: entbluextv.com
Sekjen PPP M. Romahurmuziy

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Sekretaris Jenderal DPP PPP, Syaifullah Tamliha, mengatakan pihaknya telah merotasi Sekretaris Jenderal Romahurmuziy menjadi kader nonstruktural agar yang bersangkutan dapat fokus bekerja di DPR.

"Kita melakukan rotasi kepada Romi (Romahurmuziy) agar dia fokus di DPR, karena tidak bisa sekjen partai sibuk di DPR," kata Syaifullah Tamliha di DPP PPP, Jakarta, Jumat.

Dia mengatakan penggeseran jabatan Romahurmuziy juga didasari alasan yang bersangkutan kurang aktif kala PPP diterpa masalah internal belakangan ini. Dengan rotasi itu, posisi Romahurmuziy sebagai Sekjen PPP digantikan wakilnya yakni Isa Muchsin.

Namun, Romahurmuziy membantah adanya pergantian sekretaris jenderal partai yang dijabatnya. Dia juga menegaskan tidak ada pemecatan fungsionaris DPP PPP.

"Sekjen DPP PPP masih dijabat oleh Muchammad Romahurmuziy, sesuai keputusan formatur Muktamar VII PPP di Bandung tahun 2011," ujar dia.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement