REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gatan Bakti sempat disebut bakal menggantikan posisi Bastian di Coboy Junior (CJR). Namun belakangan Gatan membantah hal tersebut.
Penyanyi yang baru duduk di bangku kelas VI sekolah dasar ini lebih memilih fokus dalam karier solonya.
"Ternyata dia (Gatan) lebih pilih solo karier," kata Ara, produser yang menangani Gatan, beberapa waktu lalu di Jakarta.
Ara mengatakan, saat mendapat tawaran dari manajemen CJR, ia lebih dulu menanyakan pendapat Gatan.
"Kami tanya langsung ke Gatan. Kami tak bisa paksakan," ujar Ara.
Ara menjelaskan, saat ini Gatan masih fokus pada promo single terbarunya berjudul "Karena Kita Sahabat".
Gatan mengatakan lagu tersebut bercerita tentang persahabatan.
"Jadi isinya tentang persahabatan dari kecil sampai besar. Selama ini menjalani persahabatan itu tidak ada konflik," kata Gatan.
Gatan sendiri berangan-angan menjadi penyanyi solo. Ia berharap album perdananya ini dapat menjadi langkah awal untuk bisa menjadi idolanya, Michael Jackson.