Rabu 11 Jun 2014 06:05 WIB

Maluku Diguncang Gempa 5,1 SR

Gempa bumi (ilustrasi)
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Gempa bumi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  AMBON --  Gempa tektonik berkekuatan 5,1 Skala Richter (SR) menguncang Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), Rabu pagi, sekitar pukul 06.28 WIT.

Kepala BMKG Stasiun Pattimura Ambon, George Mahubessy, mengatakan pusat gempa di 7.25 lintang selatan dan 129.39 bujur timur dengan kedalaman 119 KM di bawah laut.

Lokasinya di 223 KM Barat Laut Kabupaten MTB yang secara geogafis berdekatan dengan Timor Leste.

Gempa tersebut tidak berpotensi gelombang pasang (tsunami). Provinsi Maluku merupakan salah satu daerah rawan gempa dan tsunami karena terletak pada pertemuan tiga lempeng besar, yakni Pasifik, Indo Australia, dan Eurasia.

Lempeng Indo Australia yang masuk ke bawah lempeng Eurasia bertemu dengan Lempeng Pasifik, sehingga mengakibatkan patahan yang tidak beraturan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement