Rabu 06 Aug 2014 22:57 WIB

Film-film Palestina Dihadirkan dalam Festival Film di AS

Rep: c91/ Red: Esthi Maharani
Cuplikan film Palestina, Omar.
Foto: Youtube
Cuplikan film Palestina, Omar.

REPUBLIKA.CO.ID, MILWAUKEE -- Demi memperlihatkan budaya Arab kepada pemirsa lokal, Arab Film Festival digelar di Milwaukee, Amerika Serikat (AS). Rencananya, acara itu akan berlangsung selama tiga hari, tepatnya 8 sampai 10 Agustus 2014.

Kabarnya beragam pameran dan penayangan film akan hadir dalam acara tersebut. Di Arab Film Festival, film yang akan diputarkan banyak difokuskan pada film yang bercerita tentang Palestina.

Mengutip Ahram Online, pada 9 Agustus, terdapat tiga film yang akan ditayangkan, pertama film Omar besutan Hany Abu Assad yang telah dinominasikan untuk film Bahasa Asing Terbaik di Academy Awards 2014. Kedua, film Flying Paper yang menceritakan remaja Palestina. Terakhir, film Tears of Gaza, yang disutradarai oleh Vibeke Løkkeberg, pemenang Best Feature Film dalam Goteborg Film Festival 2011.

Kemudian pada 10 Agustus, akan ditayangkan film Occupation 101 yang disutradarai oleh Abdallah Omeish dan Sufyan Omeish. Kabarnya film itu juga memenangkan multi penghargaan. Film tersebut menceritakan sejarah konflik Palestina dan Israel.

Berikutnya, film The War Around Us, yang menjelaskan tentang daerah perang melalui mata seorang reporter.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement