Senin 18 Aug 2014 20:02 WIB

Patisipasi Lomba Sekolah Sehat Rendah

Rep: C87/ Red: Djibril Muhammad
Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi (tengah berbaju biru)
Foto: ANTARA FOTO
Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi (tengah berbaju biru)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Kesehatan (Menkes), Nafsiah Mboi, mengatakan pratisipasi Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Nasional Tahun 2014 masih rendah. Sebab, dari 33 provinsi di Indonesia, hanya sekolah dari 22 provinsi yang mengikuti lomba tersebut.

"Partisipasi Lomba Sekolah Sehat masih perlu ditingkatkan, karena belum seluruh provinsi dan sekolah menjadi peserta," kata Menkes, saat memberi sambutan dalam acara Penghargaan kepada Pemenang Lomba Kesehatan Sekolah Tingkat Nasional Tahun 2014, di kantor Kemenkes, Senin (18/8).

LSS 2014 diikuti oleh 83 sekolah dari 22 provinsi di Indonesia. Secara rinci, 17 TK/RA, 22 SD/MI, 22 SMP/MTs dan 22 SMA/SMK/MA.

Nafsiah meminta semua pihak yang hadir dalam acara tersebut untuk memberikan perhatian melalui sosialisasi dan advokasi kepada sekolah-sekolah agar berminat menjadi peserta lomba, sehingga peserta LSS meningkat.

Selain itu, memberikan umpan balik hasil penilaian loma kepada sekolah-sekolah peserta lomba agar dapat melakukan perbaikan terhadap kekurangan yang masih dihadapi.

Dia juga meminta untuk memotivasi sekolah agar menjadikan lomba sebagai peluang untuk semakin memperkuat dan meningkatkan pelaksanaan Usaha kesehatan Sekolah (UKS).

LSS diminta untuk memanfaatkan sebagai salah satu cara menilai tingkat keberhasilan pembangunan kesehatan, khususnya dalam melembagakan penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di kalangan seluruh warga sekolah.

"Saya sangat mengapresiasi dan memberikan penghargaan atas upaya untuk menanamkan pola hidup sehat kepada anak-anak, rakyat dan lingkungan. Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberkati upaya kita meningkatkan kesehatan," harap Nafsiah.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement