Kamis 21 Aug 2014 13:00 WIB

Tangerang Sediakan 9.960 Lowongan

Red: M Akbar
Sejumlah pencari kerja mencari informasi lowongan kerja di stand pameran bursa kerja (Job Fair) di Jakarta, Jumat (13/6).
Foto: Republika/Prayogi
Sejumlah pencari kerja mencari informasi lowongan kerja di stand pameran bursa kerja (Job Fair) di Jakarta, Jumat (13/6).

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Bursa tenaga kerja Kabupaten Tangerang, Banten, menyediakan sebanyak 9.960 lowongan pekerjaan untuk bekerja pada sejumlah perusahaan terkenal di Indonesia.

"Para pengusaha telah sepakat untuk menerima pekerja lokal yang memiliki KTP setempat," kata Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar di Tangerang, Kamis (21/8).

Zaki mengatakan dalam bursa tersebut penerimaan tenaga kerja lokal merupakan suatu prioritas dengan catatan memiliki KTP Kabupaten Tangerang. Dia mengatakan menyambut HUT ke-69 Kemerdekaan RI didukung berbagai pihak Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi mengelar bursa tenaga kerja (job fair) 2014 pada sebuah pusat perbelanjaan di Kecamatan Curug Tangerang.

Sedangkan lowongan kerja yang tersedia untuk dalam negeri sebanyak 4.690 orang dan selebihnya ditempatkan di luar negeri. Namun acara tersebut dimulai Rabu (20/8) dan berakhir Jumat (22/8) dan bagi warga yang mendaftar tidak dipungut biaya.

Semua kegiatan yang berhubungan dengan bursa tenaga kerja itu gratis, petugas atau personalia perusahaan dilarang memungut uang untuk calon pekerja. Sejumlah perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja itu diantaranya bergerak di bidang properti, perhotelan, transportasi, biro perjalanan, pertambangan, perkebunan serta otomotif.

Pengunjung bursa tenaga kerja itu bisa mendapatkan berbagai informasi mulai dari rekrutmen hingga sesi wawancara karena tersedia ribuan lowongan pekerjaan dari puluhan perusahaan terkemuka.

Dia menambahkan bagi tamatan sekolah yang ingin bekerja, diharapkan dapat memanfaatkan bursa tenaga kerja itu. Zaki mengatakan bahwa bursa tenaga kerja juga dapat mengurangi pengangguran di wilayah ini terutama terhadap tenaga kerja usia produktif.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement