Selasa 09 Sep 2014 10:29 WIB

Tampilkan Tokoh Antagonis, Rating Reality Show Ini Anjlok

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Indah Wulandari
Serial Running Man
Foto: soompi
Serial Running Man

REPUBLIKA.CO.ID,SEOUL--Reality show populer Korea Selatan, bahkan sudah diadaptasi di Asia, 'Running Man' mengalami rating anjlok sejak pekan ini. Kedua penilaian mereka rendah dengan 'Running Man' yang hanya dinilai 6,2 persen.

Setelah ditelisik, 'Running Man' anjlok karena menghadirkan episode dengan bintang tamu K-drama yang berperan antagonis dan tidak disukai pemirsa dalam episode 'It's Okay, I'm a Chaebol'. Dilansir dari Kdramastars, Selasa (9/9),  ada aktris Lee Yu Ri yang memainkan si penipu Yeon Min Jung dalam 'Jang Bo Ri Is Here'.

Berikutnya adalah Yoo In Jung yang memerankan karakter tidak disukai di 'Empress Ki' dan 'You Who Came from the Star.' Dia juga beperan sebagai wanita yang meracuni pangeran dalam serial 'The Three Musketeers.'

Bintang ketiga yang menjadi bintang tamu di 'Running Man' adalah Seo Woo yang bermain sebagai saudara tiri Moon Geun Young di 'Cinderella Stepsister.

Seo Woo juga muncul sebagai karakter jahat Kim Min Seo di 'The Moon That Embraces the Sun.' 'Running Man' telah menjadi variety show terpopuler sejak 2010.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement