REPUBLIKA.CO.ID,MAKKAH--Seorang jamaah haji Indonesia bernama Agus Sulistyo dijambret seekor monyet saat berada di Jabal Nur.
Menurut Ketua Sektor G Ali Ghozi, penjambretan terjadi Rabu (17/9) pukul 12.00 siang waktu Makkah. Agus Sulistyo berasal dari embarkasi JKG I Rombongan 8.
“Akibat penjambretan yang dilakukan oleh seekor monyet tersebut, satu tas berisi dokumen hilang. Tas tersebut berisi antara uang sebesar 105 riyal, Alquan, obat jalan, buku dokumen perjalanan ibadah haji” jelas Ali.
Ali pun mengingatkan pada calhaj lainnya yang akan ke Jabal Nur selalu berhati-hati.
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement