Kamis 25 Sep 2014 10:27 WIB

Sejak 1970 Batan Manfaatkan Iptek Nuklir

Dirjen Ekonomi Kreatif Berbasis Desain, Media dan Iptek Hari Waluyo saat membuka Reka Baru Desain Indonesia (RBDI) 2014
Foto: Puskompublik Kemenparekraf
Dirjen Ekonomi Kreatif Berbasis Desain, Media dan Iptek Hari Waluyo saat membuka Reka Baru Desain Indonesia (RBDI) 2014

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kepala BATAN, Djarot Wisnubroto, mengatakan BATAN telah melakukan penelitian dan pemanfaatan iptek nuklir untuk pemuliaan tanaman sejak 1970-an.

Teknologi mutasi radiasi tersebut telah digunakan untuk menciptakan tanaman unggul, yaitu varietas tanaman yang lebih tahan hama, produktivitas tinggi, umur panen pendek, serta dapat tumbuh baik di lahan yang marginal.

Sejauh ini teknologi mutasi radiasi telah digunakan untuk memuliakan sejumlah tanaman pangan, seperti padi, kedelai, sorghum dan gandum.

Untuk tanaman padi, BATAN telah menghasilkan lebih dari 20 varietas unggul, dengan potensi panen di atas 7 ton/ha. Benih padi BATAN tersebut telah dimanfaatkan petani di hampir seluruh propinsi di Indonesia dan berkontribusi sekitar 10 persen terhadap cadangan benih nasional.

BATAN juga mendukung dan memberikan bantuan teknis terhadap sejumlah usaha kecil dan menengah untuk menjadi sentra-sentra produksi benih padi unggul yang bibit induknya diberikan oleh BATAN.

Melalui program ini, BATAN mendukung program pemerintah dalam upaya mewujudkan kedaulatan pangan.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement