REPUBLIKA.CO.ID, KIEV -- Presiden Ukraina Petro Poroshenko, Jumat, memecat tokoh bisnis terkemuka dari jabatannya sebagai gubernur wilayah timur yang hancur karena perang, Donetsk, dan menunjuk seorang mantan komandan pasukan untuk menggantikannya.
Gubernur Sergiy Taruta adalah salah satu dari sejumlah konglomerat pro-Barat yang ditunjuk pemerintahan sementara di Kiev untuk memimpin wilayah-wilayah yang ditinggali para warga berbahasa Rusia.
Taruta ditetapkan sebagai pemimpin di wilayah itu tak lama setelah tergulingnya presiden yang pro-Kremlin pada Februari lalu.
Juru bicara Poroshenko, Svyatoslav Tsegolko, mengatakan Taruta telah digantikan oleh mantan komandan pasukan kementerian dalam negeri, Oleksandr Kykhtenko.