Senin 13 Oct 2014 17:17 WIB

Cuaca Ekstrem Warga Bekasi Kepanasan

Rep: c57/ Red: Taufik Rachman
Cuaca panas. Ilustrasi
Foto: .
Cuaca panas. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,BEKASI -- Cuaca ekstrim di Kota dan Kabupaten Bekasi dirasakan oleh sejumlah warga sejak beberapa hari terakhir, tepatnya sejak Jumat (10/10) lalu.

Warga mengaku kepanasan saat sedang di rumah maupun sedang bekerja. Bahkan, mereka tetap berkeringat meskipun sudah mandi.

Warga RT 03/ RW 05, Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Untung Rahardjo (49 tahun), merasakan panas yang tidak biasa di Kota Bekasi, tepatnya sejak Jumat (10/10) hingga Ahad (12/10) kemarin.

"Sejak Jumat hingga Minggu (Ahad) kemarin, cuaca panas sangat terasa sekali. Siang hari saya merasa sangat haus, di dalam rumah juga terasa panas," tutur Untung saat diwawancarai Republika, Senin (13/10) sore.