Selasa 28 Oct 2014 19:51 WIB

Jokowi: Kondisi Habibie Sudah Baik

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Bayu Hermawan
Pelantikan Jokowi
Foto: VOA
Pelantikan Jokowi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana menjenguk mantan Presiden Baharudin Jusuf (BJ) Habibie di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, pada Selasa (28/10) malam.

Hanya sekitar 15 menit Jokowi menemui Habibie di ruang perawatan. Usai keluar dari ruang perawatan Habibie, Jokowi mengatakan jika kondisi mantan Presiden ke-3 RI itu sudah berangsur membaik.

"Beliau sudah baik. Tinggal pemulihan sedikit," ujarnya.

Selama menjenguk tadi, mantan wali kota Solo tersebut mengaku mendapat wejangan khusus. Habibie, kata Jokowi, berpesan agar ia bekerja keras demi mensejahterakan rakyat.

"Karena kata beliau dulu ada generasi 45, generasi peralihan, dan saya generasi setelah itu. Jadi kerjanya harus beda," ujarnya.

Habibie menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto sejak Kamis malam (23/10). Habibie dilarikan ke rumah sakit setelah mengeluh sesak dada dan sakit perut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement