REPUBLIKA.CO.ID, VERONA -- Mantan striker tim nasional Italia, Luca Toni, menyerukan kebangkitan Verona pada pekan ini saat timnya menjamu Lazio di Stadion Marc Bentegodi di Verona, Jumat (31/10) dini hari WIB.
Dua kekalahan beruntun yang telah dialami dari AC Milan dan Napoli, diharapkan Toni, bisa menjadi pelecut bagi rekan-rekannya untuk bisa tampil lebih baik.
"Saya pikir kami masih harus menemukan keseimbangan yang tepat," ujarnya di laman resmi klub.
Toni optimistis timnya akan bisa kembali menemukan bentuk terbaiknya. Menurutnya, yang perlu dilakukan tim hanyalah menjaga keseimbangan dari awal hingga akhir pertandingan.
Di papan klasemen, Verona kini berada di peringkat sepuluh dengan koleksi 11 angka dari delapan laga. Sedangkan Lazio nangkring di urutan kelima dengan selisih empat angka lebih baik dari Verona.